Rabu, 5 Januari 2022, UPTD BLK Disnakertrans Kabupaten Bantul melakukan kunjungan kerja ke UPTD BLK Sleman dalam rangka studi banding terkait program pelatihan. Rombongan kunjungan dipimpin langsung oleh Plt. Kepala UPTD BLK Bantul, Ibu Rina Dwi Kumaladewi, S.H, dengan mengikutsertakan baik fungsional Instruktur maupun staf administrasi.

Kedatangan rombongan disambut langsung oleh Kepala UPTD BLK Sleman, Ibu Rina Pandu Pertiwi, S.Sos, beserta jajarannya. Dalam sambutannya, Kepala UPTD BLK Sleman mengucapkan selamat datang sekaligus menyampaikan struktur dan profil UPTD BLK Sleman. Selaian itu Kepala BLK Sleman juga memberikan gambaran terkait pelaksanaan dan kebijakan yang dilakukan dalam penyelenggaraan kegiatan pelatihan di BLK Sleman.

Selanjutnya Plt. Kepala UPTD BLK Bantul, Ibu Rina Dwi Kumaladewi, S.H mengucapkan terimakasih atas sambutan dan penerimaan rombongan, sekaligus menyampaikan maksud dan tujuan kedatangan. Plt. Ka. BLK Bantul menyampaikan kondisi UPTD BLK Bantul yang masih dalam masa transisi sejak penyerahan ke UPTP BPVP kemenaker Pusat dimana pelaksanaan pelatihan di BLK Bantul masih tetap terus dilaksanakan seiring dengan proses pembangunan infrastruktur UPTP BPVP Bantul yang terus berjalan. Di tahun 2023 UPTD BLK Bantul masih memperoleh anggaran kegiatan baik yang bersumber dari APBN maupun APBD Kab. Bantul dengan semangat bahwa kegiatan pelatihan khususnya bagi warga masyarakat Bantul tidak boleh berhenti harus tetap dilakukan.

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan sharing dan/atau tanya jawab antara lain terkait pelaksanaan pelatihan yang bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai dan Hasil Tembakau (DBHCHT),  kurikulum pelatihan yang diterapkan, kerjasama dengan instruktur pihak ketiga, serta kebijakan daerah tentang penataan pegawai khususnya bagi fungsional instruktur. Acara ditutup dengan foto bersama dan ucapan terimakasih kepada UPTD BLK Sleman yang telah menerima dengan baik dan berbagi ilmu kepada UPTD BLK Bantul.